Karena Dibully Siswa SMK Bina Jaya Tusuk Teman Sendiri Hingga Tewas
Reporter: M. Firdaus Media Buser Investigasi
Jum’at 10/2/2023
PALEMBANG, MEDIABUSER.COM – Kamis (9/2/2023). Pelajar sekolah menengah kejuruan (SMK) Bina Jaya Palembang Eka yang diduga ditusuk oleh teman sekelasnya DM keduanya dikenal dengan sosok yang tidak banyak tingkah dan terbilang pendiam.
Hal itu disampaikan oleh Kepala SMK Bina Jaya melalui Wakil Kepala SMK Bina Jaya bidang kesiswaan ketika dibincangi, Kamis (9/2/2023).
“Guru dan walikelas tidak punya jejak riwayat yang tidak baik terhadap keduanya (korban dan pelaku) atau mereka terbilang pendiam,”ungkap Simon.
Dikatakan simon bahwa keduanya merupakan teman sekelas yang sama-sama menduduki kelas XI Bisnis Daring Pemasaran (BDP) 4.
Pihaknya mengaku saat ini masih dalam proses penyelidikan dan kajian dengan berbagi pihak baik kepolisian dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA).
“Kami akan mendatangi polsek, Polrestabes untuk mencocokan data dan saat ini prosesnya kami serahkan kepolisian dan PPA,” tukasnya.
Diketahui kejadian penusukan tersebut terjadi ketika jam kedatangan ke sekolah sebelum dimulainya jam pelajaran dan hari ini sekitar pukul 10.00 WIB (9/2) jenazah korban telah dimakamkan.
Pihaknya mengatakan bahwa selalu melakukan razia di sekolah setiap minggunya dan pembelajaran saat ini berjalan normal seperti biasanya.(*)